Selasa, 18 Mei 2010

PMI Akan Dirikan Pabrik Reagensia

16.53 |


PMI tengah gencar kampanyekan Program Donor Darah di berbagai daerah. Beberapa program dukungan juga ditargetkan untuk terealisasi segera. Mulai dari peluncuran 100 gerai permanen donor darah di berbagai pusat perbelanjaan beberapa daerah, membangun pabrik kantong darah, dan kini PMI juga menargetkan akan mendirikan pabrik reagensia di tanah air.

Hal ini diungkapkan Ketua Umum PMI, HM. Jusuf Kalla dalam kunjungan kerjanya ke Nusa Tenggara Barat (NTB) di Klinik Hepatika NTB, belum lama ini.

“Kita targetkan, Maret tahun 2011 nanti, pabrik reagensia akan bisa terealisasi di tanah air. Dan diharapkan juga peranan Depkes, pemerintah dan Palang Merah berbagai negara untuk membantu terwujudnya hal ini,” jelasnya.

Ia juga menekankan pentingnya dibangunnya pabrik ini. “Saya yakin kita bisa karena saya pernah mencobanya. Kita juga jangan bergantung dengan barang import karena kalau kita bisa memproduksi sendiri, biayanya bisa lebih murah sampai 80%. Untuk itu kita harus membangun pabrik reagensia dalam waktu cepat,” tegasnya.

Reagensia adalah bahan yang digunakan dalam uji kualitas darah di seluruh laboratorium pengelolaan darah Unit Transfusi Darah (UTD) PMI di Indonesia.

Lebih jauh, dr. Yuyun SM. Soedarmono selaku Direktur Unit Transfusi Darah Pusat (UTDP) PMI menjelaskan, “Reagensia adalah zat atau bahan kimia yang berfungsi sebagai alat deteksi virus dalam darah yang telah didonorkan. Ini agar darah yang telah didonorkan benar-benar merupakan darah dengan kualitas yang sangat baik dan bebas dari virus Hepatitis B, Hepatitis C, Malaria, dan HIV. Intinya untuk mengamankan darah terhadap mikro organisme yang bisa ditularkan lewat transfusi darah.”

Dari penuturannya, selama ini reagensia yang digunakan kebanyakan adalah produk import. Ia juga menyatakan terus terang, “Harapan kami, jika negara kita bisa memproduksi reagensia akan memiliki banyak nilai plusnya. Mengingat, jenis virus di setiap negara memiliki keunikan masing-masing.”*

http://www.pmi.or.id/ina/news/?act=detail&p_id=401


Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi: Aswi Reksaningtyas, Kepala Divisi Komunikasi Markas Pusat PMI, Telp. 021-7992325 Ext. 201, Hp. 087882962348. Email: pmi@pmi.or.id

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Peliharaanku